Duh, Dua Penumpang Asal Manggarai Barat Terlantar di Bandara Ngurah Rai-Bali

DENPASAR – Nasib malang dialami oleh Yohanes M Nandeng dan Benediktus Tiwu, penumpang asal Labuan Bajo, Flores, Nusa Tenggara Timur.

Keduanya terpaksa menunda keberangkatan dari Bandara Ngurah Rai, Bali, menuju Ambon, pada Senin (03/2/2020).

Dikutip dari Kompas.com, Benediktus Tiwu alias Bedi, menuturkan, bahwa mereka berencana berangkat dari Labuan Bajo menuju ke Ambon.

Karena tidak ada penerbangan langsung, maka mereka membeli tiket terusan, sehingga harus transit terlebih dahulu di Bandara Ngurah Rai, Bali.

“Kami sudah beli tiket Labuan Bajo tujuan Ambon. Transit dulu di Ngurah Rai, lalu ke Makasar terus ke Ambon. Tapi sampai di sini (Ngurah Rai), pesawatnya sudah berangkat,” ujar Bedi.

Perjalanan mulai terhambat ketika Wings Air (Lion Group) yang mereka tumpangi seharusnya bertolak pukul 08.00 Wita dari Bandara Komodo Labuan Bajo, tapi terbang sekitar pukul 10.00 Wita.

Setibanya di Bandara Ngurah Rai, ternyata pesawat yang akan ditumpangi menuju Makasar sebelum ke Ambon telah berangkat.

Keberangkatan mereka ke Ambon bertujuan untuk mengikuti kegiatan organisasi.

Bedi menuturkan, pihak Lion Air hanya mau mengembalikan 10 persen dari total harga tiket yang telah dibayarkan.

“Tadi kami sudah tanya ke maskapai, katanya hanya dikembalikan 10 persen, sisanya hangus. Sudah ditelantarkan, malah uang tiket tidak dikembalikan,” pungkas Bedi.

Strategic of Lion Air Danang Mandala Prihantoro saat dikonfirmasi akan melakukan pengecekan terlebih dahulu.

“Sabar ya, saya coba cek dulu,” ucap Danang, singkat. (k/mwn/rn/red)